Penuhi Sarpras Olahraga, Kakanwil Kemenkumham Jateng Tinjau Pembangunan Lapangan Tenis

    Penuhi Sarpras Olahraga, Kakanwil Kemenkumham Jateng Tinjau Pembangunan Lapangan Tenis
    Kakanwil Kemenkumham Jateng Tinjau Pembangunan Lapangan Tenis Indoor / Foto : Humas Kanwil

    SEMARANG - Pembangunan lapangan tenis indoor di Balai Pendidikan dan Pelatihan Hukum dan HAM Jawa Tengah yang dimulai sejak awal September 2022, diharapkan berjalan lancar. Sebab, sarana dan prasarana olahraga tersebut nantinya akan digunakan oleh masyarakat untuk berlatih.

    Hal itu disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah A. Yuspahruddin didampingi Kepala Divisi Administrasi Jusman saat melakukan peninjauan pengerjaan proyek pembangunan lapangan tenis itu, Sabtu (10/12). 

    Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran proyek pembangunan lapangan tenis tersebut. Apalagi jelas Yuspahruddin, lapangan itu nantinya juga akan digunakan oleh Pegawai di lingkungan Kemenkumham Jawa Tengah untuk mengasah kemampuan dan skill dibidang olahraga tenis. 

    Realisasi progress proyek lapangan tenis di belakang Gedung A Badiklat itu telah mencapai 79, 09?n rencananya akan selesai pada 31 Desember 2022 mendatang.

    kemenkumham kemenkumham jateng a yuspahruddin olahraga sarpras
    NURYADI

    NURYADI

    Artikel Sebelumnya

    Kakanwil Kemenkumham Jateng Tinjau Pembangunan...

    Artikel Berikutnya

    Dorong Produktivitas Kumunitas UMKM Kota...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Masyarakat Muntilan Gelar Doa Bersama untuk Kemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin

    Ikuti Kami